Pages

Selasa, 30 September 2014

13 Permintaan Anak yang Tak Terucap

13 Permintaan Anak yang Tak Terucap

1. Cintailah aku sepenuh hatimu.
2. Aku ingin jadi diri sendiri, maka hargailah aku.
3. Cobalah mengerti aku dan cara belajarku.
4. Jangan marahi aku di depan orang banyak.
5. Jangan bandingkan aku dengan Kakak atau adikku atau orang lain.
6. Bapak dan ibu jangan lupa, aku adalah fotokopi-mu.
7. Kian hari umurku kian bertambah, maka jangan selalu anggap aku anak kecil.
8. Biarkan aku mencoba, lalu beritahu aku bila salah.
9. Jangan membuat aku bingung, maka tegaslah padaku.
10. Jangan ungkit-ungkit kesalahanku.
11. Aku adalah ladang pahala bagimu.
12. Jangan memarahiku dengan mengatakan hal-hal buruk, bukankah apa yang keluar dari mulutmu adalah doa bagiku?
13. Jangan melarangku hanya dengan mengatakan "JANGAN" tapi berilah penjelasan kenapa aku tidak boleh melakukan sesuatu.

Pahami tiap kalimatnya ^_^

sumber

Lakukan 5 Hal Ini Saat Lidah Tergigit

1. Diam dan Tutup Mulut
Setelah tergigit, jangan malah cuap-cuap ya. Diam sebentar bisa jadi shock therapy setelah tergigit. Segera tutup mulutmu agar bakteri dari luar tidak masuk dan hinggap di tempat yang tergigit. Karena sariawan akan lebih mudah terjadi saat mukosa mulut mengalami penurunan akibat tergigit.

2. Kumpulkan Air Liur
Jika gigitan tidak terlalu parah, sambil tutup mulut coba kumpulkan air liur. Kandungan alami pada air liur punya penangkal untuk menyembuhkan rasa sakit atau luka kecil gigitan.

3. Air Dingin atau Es Batu
Jika gigitan menimbulkan pendarahan, maka coba oleskan es batu di lidah untuk mengurangi rasa sakit dan pendarahannya. Jika tidak ada, kamu juga bisa mengonsumsi air dingin dan mendiamkannya sebentar di mulut agar lebih tenang.

Kamis, 25 September 2014

Bumi Punya Cadangan Air Tiga Kali Lautan

Peneliti Northwestern University, Amerika Serikat, menemukan cadangan besar air tersembunyi di bawah permukaaan Bumi. Besarnya cadangan air itu disebutkan tiga kali dari volume lautan yang ada di permukaan Bumi, wow!!

Melansir Guardian, Jumat 13 Juni 2014 lalu temuan itu berhasil, usai peneliti bekerja keras mendalami selama sepuluh tahun atau satu dekade terakhir. Penantian peneliti terbayarkan dengan temuan tersebut.

Disebutkan, cadangan air raksasa itu terjebak dalam ratusan mil di bawah permukaan Bumi. Temuan ini membuka wawasan baru atas pemahaman bagaimana Bumi terbentuk di masa lalu.
Peneliti mengatakan, cadangan air itu terjebak dalam sebuah mineral yang disebut ringwoodite yang berada di kedalaman 660 kilometer di bawah kerak Bumi.

Pakar geofisika universitas itu, Steve Jacobsen, yang juga memimpin studi mengatakan, penemuan itu menunjukkan air di Bumi kemungkinan muncul ke permukaan didorong oleh aktivitas geologi.

Teori ini berbeda dengan asumsi air di permukaan Bumi muncul dari simpanan beberapa komet es licin yang menabrak pembentukan Bumi.

Senin, 22 September 2014

Cara Mengetahui Apakah Dia Benar-Benar Jodohmu

1. Kalian Bersatu Tanpa Banyak Usaha

Berbeda dari mantanmu kebanyakan, kalian menjalin hubungan tanpa perlu banyak usaha. Kamu nggak perlu merubah diri secara heboh untuk menarik perhatiannya. Begitu pun dia, kamu langsung merasa nyambung dan cocok saat ngobrol. Walau biasanya kalian jarang bisa langsung akrab sama orang asing.
Kalau dulu kamu harus pakai tahapan PDKT-jadian-pacaran ala-ala anak ABG, hubunganmu dan pasangan yang satu ini rasanya berjalan saja dengan mulus. Kalian langsung merasa cocok satu sama lain, menjalani hubungan dengan tenang, diterima keluarga kedua belah pihak. Tanpa kamu sadari ada tangan-tangan lain yang mengatur mulusnya hubungan kalian berdua.

2. Minim Drama

Sebelumnya hubungan cintamu selalu identik dengan drama nggak penting. Kamu kerap menangis karena dia melakukan hal-hal yang menyakiti hatimu. Di matamu aturan-aturan yang dia buat kerap terasa mengekang. Walau sudah lama bersama kalian belum bisa menyesuaikan diri satu sama lain.

Kamis, 18 September 2014

Cara Menghilangkan Lingkaran Hitam di Bawah Mata


1. Cukupi kebutuhan tubuh anda akan cairan, minum sedikitnya 8 gelas sehari agar terhindar dari dehidrasi. Dehidrasi dapat memicu munculnya lingkaran hitam pada mata anda. 

2. Hindari minuman yang mengandung soda dan kafein. Minuman bersoda mengandung pemanis buatan yang dapat membuat bagian sekitar mata terlihat membengkak dan berwarna lebih gelap. Kafein mengganggu penyerapan air dalam tubuh sehingga memicu dehidrasi. Dehidrasi menyebabkan racun dalam tubuh tidak terbuang sempurna serta mempengaruhi warna kulit, termasuk di sekitar mata menjadi lebih gelap. 

3. Usahakan Anda tidur minimal 8 jam sehari. Kurang tidur menyebabkan mata Anda lelah sehingga memicu terbentuknya kantong hitam di bawah mata. 

10 Penyebab Susah Fokus dan Konsentrasi

Saat tiba-tiba seseorang lupa akan sesuatu atau merasa kurang fokus dalam melakukan pekerjaan, pasti hal ini cukup mengganggu. Jika memang sering sulit konsentrasi, bisa jadi salah satu hal ini adalah penyebabnya.

Penyebab paling umum dari gangguan konsentrasi dan sering lupa adalah stres atau kecemasan. Kondisi ini biasanya diatasi dengan menggunakan metode relaksasi dan gaya hidup sehat.

Meski begitu ada hal-hal lain yang diketahui bisa menjadi penyebab seseorang sulit konsentrasi dan mudah lupa, yaitu:

1. Depresi
Kurang fokus dan konsentrasi adalah salah satu gejala yang lebih umum dari depresi, sedangkan jika kadar depresi tergolong berat kadang bisa membuat orang tidak bisa bekerja atau belajar secara efektif dan memerlukan perawatan medis.

2. Kurang tidur
Pola tidur yang terganggu bisa membuat seseorang tidak fokus beraktivitas di hari berikutnya. Gangguan tidur berkepanjangan perlu bantuan dokter agar bisa mengetahui dan mengobati penyebab yang mendasarinya.

3. Penyalahgunaan alkohol atau narkoba
Ketergantungan alkohol dan narkoba bisa menyebabkan otak berfungsi kurang optimal, sehingga membuat seseorang sulit untuk fokus atau konsentrasi bekerja dan belajar.

4. Perubahan hormon
Perubahan hormon yang biasa terjadi pada perempuan ketika tengah hamil atau menjelang menstruasi bisa membuat ia sulit untuk fokus atau sering lupa.

Selasa, 16 September 2014

Cara Membuat Aplikasi di iPhone dan iPad

1. Hardware Requirements
Hal pertama yang harus Anda ketahui sebelum menjadi seorang developer di platform iOS adalah hardware, seperti laptop, komputer dan beberapa komponen perangkat keras yang wajib Anda miliki. Untuk menjadi seorang developer iOS Anda wajib memiliki laptop atau komputer yang bisa menjalankan sistem operasi Macintosh. Saya tidak menyarankan Anda untuk membeli laptop seperti MacBook atau komputer seperti iMac, tapi saya mewajibkan Anda untuk memiliki komputer atau laptop yang berjalan diatas sistem operasi Macintosh.
Spesifikasi komponen hardware yang wajib terpasang di komputer atau laptop Anda adalah :
  • Processor Intel i5 2,3 Ghz
  • Memory 4 GB Installed
  • 512 MB VGA Installed
Spesifikasi diatas cukup baik jika Anda ingin menjalankan sistem operasi Mac OS 10.7.4, Mac OS Lion.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...