Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit paling mematikan, sebab
fungsi jantung adalah memompa darah agar organ-organ lain bisa berfungsi
dengan baik. Namun kadang-kadang, gangguan pada jantung sering dikira
cuma keluhan ringan.
Beberapa keluhan ringan yang sering
diabaikan padahal bisa menunjukkan gejala gangguan jantung adalah
sebagai berikut, Selasa (24/7/2012).
1. Laki-laki susah ereksi
Berbagai problem
seksual pada laki-laki umumnya berhubungan dengan masalah di pembuluh
darah, termasuk disfungsi ereksi atau lemah syahwat. Gangguan pada
pembuluh darah, baik berupa penyumbatan atau penyempitan sering
menunjukkan gejala awal penyakit jantung yang progresif atau akan terus
memburuk.
Bukan cuma pada laki-laki, problem seksual yang
berhubungan dengan jantung dan pembuluh darah juga dialami oleh
perempuan. Biasanya dicirikan dengan berkurangnya gairah seksual, serta
kesulitan mencapai orgasme.
2. Ngorok atau mendengkur
Penelitian membuktikan,
orang yang tidurnya ngorok punya risiko 3 kali lebih tinggi untuk
meninggal karena serangan jantung dalam 5 tahun berikutnya. Pasalnya,
ngorok berhubungan juga dengan risiko sleep apnea atau henti napas saat
tidur. Terhentinya pernapasan membuat suplai oksigen berkruang, sehingga
memicu kerusakan jaringan di berbagai organ termasuk jantung.
3. Gusi bengkak dan berdarah
Tidak selamanya gusi
berdarah hanya sebatas masalah periodontal atau gigi dan mulut, ada
kalanya juga menunjukkan gejala awal penyakit jantung. Para ahli
meyakini, salah satu penyebab infeksi dan gusi berdarah adalah sirkulasi
darah yang tidak lancar di daerah tersebut. Apapun yang berhubungan
dengan sirkulasi darah, ujungnya tetap ke jantung sebagai pompanya.
4. Bengkak di kaki
Saat sandal dan sepatu
mendadak terasa makin sempit, itu berarti kaki mengalami edema atau
penumpukan cairan. Kadang-kadang, gejala ini juga menunjukkan adanya
penyakit jantung koroner, gagal jantung dan berbagai gangguan sirkulasi
darah yang lain.
5. Denyut jantung tidak teratur
Jantung
berdebar-debar tidak karuan tanpa sebab yang jelas tidak selalu berarti
grogi, bisa juga menandakan aritmia atau ketidakteraturan denyut jantung
yang merupakan gejala umum pada penyakit jantung koroner. Penyakit ini
sewaktu-waktu bisa memicu stroke dan serangan jantung.
6. Nyeri dada atau bahu
Angina pectoris atau
sejenis keluhan nyeri dada adalah tanda-tanda spesifik pada penyakit
jantung koroner. Berbeda dengan nyeri dada pada serangan jantung yang
rasanya seperti ditusuk atau diremas, sensasi nyeri pada angina pectoris
biasanya lebih mirip seperti ditekan benda berat. Tidak cuma di bagian
dada, nyerinya juga sering terasa hingga bahu dan leher.
7. Sesak napas
Menurut penelitian di jurnal Circulation: Journal of the American Heart Institute,
95 persen perempuan yang terkena serangan jantung merasakan gejala yang
tidak biasa pada pekan-pekan sebelumnya. Salah satu gejala yang paling
umum adalah sesak napas, yang dialami 40 persen pasien.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar